Rabu, 10 Februari 2016

Resep Masakan Cara Membuat Bakso Spesial Enak

Cara Membuat Bakso Spesial Enak, Bakso adalah masakan khas Indonesia yang banyak disukai oleh masyarakat Indonesia. Bakso memang memiliki cita rasa yang khas dan enak, tidak heran jika makanan ini banyak disukai oleh semua kalangan, dari anan-anak sampai manula menyukai hidangan Bakso apalagi bila . Banyak kita jumpai penjual bakso di sepanjang jalan. Contonya ditempat saya penjual bakso sangat banyak dan rata-rata habis terjual. Itu membuktikan bahwa Bakso merupakan makanan Favorit masyarakat Indonesia. Untuk membuat bakso anda bisa menggunakan daging sapi, daging ayam, daging ikan laut pun juga bisa.


Cara Membuat Bakso Spesial Enak


Artikel terkait : 
1. Cara Ampuh Mengatasi Masuk Angin
2. Cara Mudah Atasi Pipi Tembem dengan Cepat
3. Cara Memasak Mie Instan yang baik dan benar

Membuat bakso bisa anda jadikan peluang bisnis yang sangat menjanjikan karena kebanyakan masyarakat Indonesia sangat menyukainya. Untuk membuat bakso sangatlah mudah, bagi anda yang pemula pun bisa mencoba membuatnya. Asal anda mempunyai bahanyang dibutuhkan dalam pembuatan bakso. Bahan-bahan yang dibutuhkan sangat mudah anda dapatkan di tukang sayur keliling atau pasar terdekat.  Untuk lebih jelas dalam pembuatan bakso special langsung saja anda simak artikel dibawah ini.



Bahan-bahan untuk membuat bakso special :

  • 1 kg daging sapi giling
  • 1 ons tepung kanji
  • 6 siung bawang putih
  • 1 sendok makan garam
  • ½ sendok the merica bubuk
  • Penyedap rasa secukupnya
  • Blender atau tumbukan



  1. Haluskan bawang putih dengan tumbuk atau blender
  2. Campurkan bawang putih yang sudah ditumbuk , merica, garam, penyedap rasa, tepung kanji kedalam daging sapi yang telah digiling
  3. Kemudian aduk adonan sampai tercampur merata sekitar 15 menit
  4. Kemudian setelah adonan tercampur sempurna maka yang kita lakukan adalah membentuk adonan menjadi bulatan kecil-kecil dengan ukuran sesuai selera, dengan cara ambil adonan dengan tangan kiri kemudian tangan kanan memegang sendok. Bentuk adonan dengan membuat bulatan kemudian anda colek dengan sendok dan dimasukan kedalam panci yang berisi air panas.
  5. Kemudian rebuslah sampai hingga bakso matang, ditandai dengan bakso mengambang diatas air.
  6. Tunggu beberapa saat agar bakso benar-benar matang sempurna
  7. Kemudian angkat dan tiriskan di tampah atau lampan.


Bahan-bahan untuk membuat KuahBakso Spesial :

  • Tulang sapi pilihlah yang banyak mengandung sumsumnya
  • Air
  • 5 siung bawang putih , goreng dan haluskan
  • 4 siung bawang merah, goreng dan haluskan
  • 1 sendok makan gula
  • 1 sendok makan garam
  • ½ sendok the lada bubuk
  • 4 batang daun bawang diiris kecil-kecil
  • Kaldu sapi asli 2 sendok teh


Cara membuat kuah Bakso Spesial enak :

  1. Rebuslah air bersama dengan tulang dan semua bumbu sampai mendidih dan tulangnya menjadi matang
  2. Jika sudah matang, kecilkan apinya dan bakso special pun siap untuk dihidangkan
  3. Hidangkan bakso dengan taburan bawang goreng dan sledri agar terasa enak dan segar.
Demikianlah artikel dari saya tentang cara membuat bakso special enak sangat cocok dihidangkan saat keluarga berkumpul bersama, jangan lupa baca artikel saya lainnya. Semoga artikel dari saya ini bermanfaat untuk anda semua serta bisa dijadikan sumber inspirasi anda semua yang membacanya. Sekian dan salam sukses.

Kata kunci pencarian : bakso sapi super enak, resep masakan bakso sapi, bakso sapi enak bergizi, resep kuliner spesial enak, resep bakso jumbo, resep bakso kerikil, resep bakso mantab super enak, bisnis sampingan bakso, kuah bakso super enak.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

1 komentar:


EmoticonEmoticon