Cara Membuat Serabi Spesial Enak,
Seringkali kita mendengar Serabi, tahukan anda serabi? Serabi adalah salah satu
makanan ringan atau jajanan pasar yang enak dan gurih. Makanan ini menjadi
favorit banyak orang karena rasanya yang khas enak, gurih dan manis. Serabi
sangat cocok dijadikan buah tangan saat anda pulang dari berpergian untuk
keluarga. Serabi terbuat dari perpaduan tepung beras dengan santan kelapa.
Makanan ini memang mirip dengan Pancake, namun bedanya serabi terbuat dari
tepung beras dan Pancake terbuat dari tepung terigu. Kuah manis yang terdapat
pada serabi memang banyak variasinya.
Serabi merupakan makanan daerah
yang banyak disukai masyarakat Indonesia dan banyak kita jumpai diberbagai
daerah. Makanan serabi khas Solo cukup terkenal di beberapa daerah di
Indonesia. Untuk serabi khas Solo ini memiliki perbedaan dengan serabi dari
daerah lainnya. Serabi khas Solo memiliki kuah manis dengan serabi yang
memiliki tekstur krispy dibagian pinggirnya membuat makanan ini memiliki cita
rasa yang khas dan nikmat. Yang biasa kita jumpai dipasar tradisional mereka
biasa menggunakan toping seperti coklat, keju, pisang dan aneka meses yang
membuat serabi khas Solo menjadi enak dan gurih.
Jika anda ingin mencicipi enaknya
serabi special ini anda tidak harus pergi jauh-jauh ke Solo, anda bisa membuat
sendiri dirumah. Untuk bahan membuat serabi ini sangat mudah didapat. Anda bisa
mendapatkan bahan membuat serabi dari tukang sayur keliling atau toko kelontong
etrdekat. Langsung saja anda simak tentang cara membuat serabi special dibawah
ini.
Simak juga ya :
- Cara Membuat Bakwan sayur Spesial Enak dan gurih Resep Masakan Indonesia
Simak juga ya :
- Cara Membuat Bakwan sayur Spesial Enak dan gurih Resep Masakan Indonesia
- Cara Membuat Nasi Goreng Spesial Super Enak Resep Masakan Indonesia
- Cara Mengatasi HP boros Baterai dengan Mudah
- Cara Mengatasi HP boros Baterai dengan Mudah
Bahan-bahan untuk membuat SerabiSpesial Enak :
- 100 gr tepung beras
- 1 sendok makan tepung terigu
- 350 ml santan kelapa kental
- 25 gr gula pasir
- ½ sendok teh Vanili bubuk
- ½ sendok makan yeast atao fermipan
- ¼ sendok teh baking soda
- Daun pandan secukupnya
- ¼ sendok makan garam
- Daun pisang secukupnya
- Pertama kali panaskan santan dan daun pandan jangan lupa diaduk-aduk sampai mendidih kemudian angkat dan diamkan tunggu sampai hangat.
- Ambil kurang lebih 50 ml santan bagian atasnya sebagai areh
- Kemudian campur semua bahan kering dan diaduk sampai merata
- Kemudian tuangkan 300 ml santan ke dalam adonan sedikit demi sedikit sampai rata
- Kemudian keplok-keplok adonan hingga adonan licin, kemudian diamkan selama 1 jam agar adonan mengembang / berbusa
- Panaskan cetakan serabi dengan menggunakan api kecil
- Aduk-aduk adonan kemudian tuangkan 1 sendok sayur kedalam cetakan serabi
- Selanjutnya ratakan pinggiran dengan penggunakan punggung sendok sayur dan tunggu hingga permukaan serabi berlubang kemudian berikan sedikit areh dan taburan diatasnya.
- Tutup cetakan kemudian diamkan sebentar, bila sudah matang angkat
- Siapkan daun pisang kecil-kecil, angkat serabi lalu letakan diatas daun pisang yang telah disiapkan agar tercipta aroma yang khas dari daun pisang.
Demikianlah artikel dari saya
tentang cara membuat serabi special enak, cukup mudah bukan, jangan lupa baca
artikel saya lainnya. Semoga artikel tentang cara membuat serabi special diatas
bermanfaat bagi anda yang membaca serta bisa dijadikan sumber inspirasi anda,
sekian dari saya dan salam sukses.
Kata kunci pencarian : kue basah, kue serabi, kue serabi spesial, kue basah, kue asli indonesia, masakan nusantara, masakan indonesia, serabi makanan tradisional, makan spesial keluarga, kue idola, serabi kue enak dan mantab.
Kata kunci pencarian : kue basah, kue serabi, kue serabi spesial, kue basah, kue asli indonesia, masakan nusantara, masakan indonesia, serabi makanan tradisional, makan spesial keluarga, kue idola, serabi kue enak dan mantab.