Cara Masak Gudeg Khas Jogja, Gudeg nangka ialah
makanan khas Yogyakarta yang sudah tidak asing lagi ditelinga kita semua.
Bahkan sudah terkenal akan kelezatan gudeg sampai ke pelosok NKRI karena
terkenal memiliki rasa masakan yang khas dan lezat. Gudeg ada banyak jenis
tetapi yang banyak disukai kebanyakan orang dan menjadi favorit yaitu gudeg
nangka. Gudeg jogja terbuat dari buah
nangka yang masih muda yang dimasak dengan rempah dan bumbu yang khas serta
santan kelapa yang membuat gudeg menjadi gurih dan nikmat.
Walaupun banyak sekali jenis makanan gudeg namun
gudeg nangka tetaplah yang menjadi favorit banyak orang, karena gudeg nangka
memiliki rasa yang khas. Bagi anda yang menyukai masakan gudeg anda tidak usah
jauh-jauh ke Yogyakarta untuk menikmati gudeg nangka. Anda cukup membuat
sendiri gudeg dirumah dengan mudah. Agar tidak panjang lebar saya menerangkannya. Untuk lebih jelasnya tentang cara membuat gudeg Jogja, simaklah artikel
dibawah ini.
Bahan-bahan untuk membuat gudeg Jogja :
- ¾ kg nangka muda (potong kecil-kecil)
- 150 Gram gula aren
- 7 lembar daun salam
- 7 butir telur rebus bisa digantin dengan telur puyuh
- 1 ½ liter santan kelapa
- 3 ruas jari lengkuas
- daun jati (pewarna makanan alami)
- 7 siung bawang putih
- 12 siung bawang merah
- ½ sendok teh ketumbar
- 1 ½ sendok makan garam dapur
- 7 butir kemiri
- ½ sendok teh merica bubuk
Cara mengolah gudeg nangka :
- Haluskan semua bumbu sampai benar-benar halus
- Rebuslah air hingga mendidih kemudian masukan nangka muda yang telah dicacah atau dipotong kecil-kecil sampai empuk.
- Masukan bumbu yang sudah dihaluskan dan bahan lainnya kedalamnya kecuali santan
- Masak sampai matang barulah santan dimasukan kemudian tutup dengan daun jati diatasnya
- Tunggu sampai kuah santan mulai mongering dan gudeg berwarna cokelat kemerah-merahan
- Gudeg siap disajikan dengan makanan pendamping seperti sambal, ikan asin, karak dan lainnya.
Demikianlah artikel dari saya tentang cara membuatgudeg nangka yang enak dan lezat, cukup mudah bukan kita bisa membuatnya
sendiri dirumah tanpa harus pergi ke jogja. Jangan lupa baca artikel lainnya.
Semoga artikel dari saya bermanfaat untuk anda yang membacanya. Semoga bisa
menjadi sumber inspirasi yang positif untuk anda semua dan salam sukses.
wah sepertinya nikmat nih, jadi lapar pas lihatnya hehe
BalasHapusini resep-resepnya dari buku, dari artikel blog lain atau eksplorasi dari eksperimen sendiri mas?
Saya kan orang jawa tengah Gan jadi sudah biasa makan olahan Gudeg hehehe
Hapus