Cara Alami Mengatasi Biduran yang Terbukti Ampuh, Gatal karena biduran atau Urtikaria merupakan masalah yang terjadi pada kulit yang biasanya timbul bercak-bercak merah dengan disertai rasa gatal pada kulit dengan disertai rasa nyeri dan panas yang dirasakan oleh penderita. Biduran tidak meninggalkan bekas pada kulit saat sesudahnya. Untuk biduran ringan tidak perlu membutuhkan penyembuhan karena sudah hilang dengan sendirinya, sedangkan untuk biduran yang tergolong berat sangat diperlukan penyembuhan.
Biduran biasanya terjadi dikarenakan mengonsumsi makanan yang menyebabkan alergi, kalau sudah sembuh dari biduran alangkah baiknya menghindari makanan yang bisa menyebabkan biduran. adapun beberapa faktor yang menyebabkan biduran kambuh adalah makanan atau minuman yang bisa menyebabkan alergi biduran, biduran dapat dipicu oleh obat-obatan tertentu, makanan seperti udang, telur, kerang, daging kaleng, bulu binatang, serangga, infeksi virus ataupun bakteri serta bisa juga karena stres. gejala biduran bisa terdeteksi dengan kulit mengalami penebalan dan timbul bercak-bercak kemerahan, rasa gatal serta rasa panas.
1. Kunyit serta sambiloto
Menyembuhkan biduran dengan menggunakan sambiloto dan kunyit, cara penggunaan : siapkan 10 gram sambiloto, 20 gram kunyit, 30 gram daun kelor, 1 sendok makan adas, 3 butir bawang merah, cuci bersih semua bahan kemudian rebus dengan menggunakan air 600 cc sampai tertinggal 1/3 bagian, minum ramuan ini 3 kali sehari sampai sembuh.
2. Bawang merah serta daun kelor
Mengatasi biduran dengan bawang merah dan daun kelor, cara penyajian sediakan bahan 1 butir bawang merah, 2 gram pulosari, rebus semua bahan-bahan dengan menggunakan tiga gelas air rebus sampai air menjadi 2 gelas saja, minum air rebusan 3 kali sehari.
3. Buah asam dan temulawak
Mengobati biduran dengan menggunakan asam dan temu lawak, cara penyajian dengan cara siapkan buah asam, 15 gram temulawak, gula aren, rebus semua bahan dengan 2 gelas air sampai tinggal 1 gelas, minum air rebusan tersebut 2 kali sehari.
4. Daun jombang
Mengobati biduran dengan menggunakan daun jombang, cara penyajian dengan merebus daun jobang dengan 400 cc air, minum rebusan daun jombang 2 kali sehari.
5. Akar Rosa Multifona Thumb
Rebuslah akar tumbuhna tersebut dengan menggunakan 400 cc air sampai tertinggal 200 cc, kemudian minumlah ramuan ini 2 kali sehari.
6. Minyak kayu putih dengan minyak zaitun
siapkan minyak kayu putih dan minyak zaitun, menthol kristal masing-masing 1 sendok makan, campur semua bahan kemudian gunakan untuk obat gosok pada bagian yang terkena biduran.
7. Jahe dan cuka beras hitam
Mengobati biduran dengan jahe dan beras hitam, cara penggunaan yaitu siapkan bahan-bahan 100 cc cuka beras hitam, 30 gram jahe, gula merah. tumbuk jahe sampai halus kemudian rebus semua bahan kemudian minumlah ramuan tersebut 3 kali sehari.
8. Daun Sirih
Mengobati biduran dengan menggunakan daun sirih, caranya dengan siapkan daun sirih dan ketepeng, rebus bahan-bahan tersebut kemudian minum rebusan tersebut 2 kali sehari, selain dapat menyembuhkan biduran daun sirih juga bermanfaat menghilangkan bau badan dengan alami.
9. Leunca
Menyembuhkan biduran dengan menggunakan leunca, caranya dengan cuci tanaman leunca yang sudah dibuang akarnya, lalu tumbuk kemudian oleskan pada bagian tubuh yang biduran sampai berwana hijau lakukan hal ini 2 kali sehari sampai sembuh.
Cukup mudah dan sederhana bukan cara mengatasi biduran, jangan lupa berkunjung pada artikel lainya, semoga bermanfaat untuk anda semua yang tenlah membacanya. Demikianlah artikel dari saya tentang tips cara ampuh mengatasi biduran / gatal dengan mudah dan alami.