Jumat, 11 November 2016

Cara Mudah Membuat Antena Penguat Sinyal Wi-fi / Hot Spot buatan sendiri

Cara Mudah Membuat Antena Penguat Sinyal Wi-fi / Hot Spot dengan barang bekas, Pernah kalian mengalami sinyal Wi-fi atau Hotspot yang lemah sehingga membuat akses internet kalian terganggu? kualitas tangkapan sinyal Wi-fi atau Hotspot dalam menangkap  sinyal pada umumnya dibatasi dengan berbagai permasalahan, mungkin karena jarak yang terlalu jauh, bisa juga karena pemasangan Hotspot yang kurang pas atau mungkin rumah kalian berdekatan dengan gunung atau gedung-gedung bertingkat yang menyebabkan sinyal Wi-fi / Hotspot terhalang.

Cara Mudah Membuat Antena Penguat Sinyal Wi-fi / Hot Spot dengan barang bekas

Berbagai cara yang digunakan untuk mendapatkan sinyal perangkat Wi-fi atau Hotspot yang bagus ini semua guna untuk mendapatkan akses internet terus dengan jaringan interner yang cepat dan bebas hambatan. Sekarang sudah banyak dijual dipasaran perangkat antena Wi-fi eksternal untuk meningkatkan kualitas sinyal Wi-fi namun harganya yang mahal membuat perangkat ini tidak banyak diminati oleh masyarakat.

Namun bagi kalian yang menggunakan perangkat Wi-fi USB adapter standard dan merasa perangkat tersebut kurang bagus dalam menerima sinyal Wi-fi / Hotspot, kalian tidak usah khawatir karena saya akan memberikan info kepada kalian semua tentang cara membuat antena penguat sinyal Wi-fi atau Hotspot dengan menggunakan bahan bekas yang mudah kalian dapatkan dan tidak harus mengubah atau memodifikasi PC / laptop milik kalian.

Artikel terkait : 

Untuk membuat antena penguat sinyal Wi-fi / Hotspot kalian perlu menyiapkan bahan-bahan sebagai berikut :

1. Tutup panci / wajan bekas yang sudah tidak terpakai
2. Tang
3. Lem alteko sebagai perekat
4. Permen karet / kapas / tisu
5. USB Wi-fi Adapter
6. USB Exstensian Cable / kabel USB

Langkah kerja Cara membuat antena penguat sinyal Wi-fi / Hotspot sendiri dengan barang bekas sebagai berikut :

1. Langkah petama adalah lepas pegangan tutup panci yang sudah tidak terpakai sehingga terdapat lubang dibagian tengah tutup panci, bila kalian menggunakan wajan penggorengan kalian bisa melubangi bagian tengah pada wajan dengan menggunakan bor.

2. Langkah kedua lubangi tutup panci / coak tutup panci dengan tang berguna untuk menempatkan USB Extension cable agar saat ditancapkan nanti dapat pas tidak kekecilan atau terlalu kebesaran.

3. Langkah tiga, masukan USB Extension cable pada bagian female end dari USB extension cable kalian (pada bagian yang tidak konek ke komputer atau bagian slot ke USB Wi-fi adapter kalian) kedalam lubang

4. Langkah keempat, Pasang USB Extension Cable , setelah terpasang perkuat dengan menggunakan permen karet (caranya kunyah permen karet kemudian rekatkan), bisa juga dengan menggunakan kapas atau serbuk gergaji kemudian lem dengan menggunakan lem alteko yang bisa kalian beli ditoko terdekat, pastikan USB Extension merekat kuat dan tidak goyang.

5. Langkah kelima, Pasang USB Wi-fi Adapter kalian dengan demikian antena penguat sinyal Wi-fi / Hotspot sudah siap untuk digunakan.

6. Langkah kelima, langkah terakhir yang harus kalian lakukan adalah menghubungkan male end USB antena Wi-fi kalian tersebut kedalam port USB di PC  kalian, pasang antena pada tempat yang aman, bila perlu pasang diatas almari dengan menggunakan alat penyangga antena, bisa juga dipasang diluar rumah dan arahkan pada arah yang memiliki sinyal kuat. Kini kalian sudah bisa menikmati sinyal wi-fi yang kuat dan lancar.

Demiakianlah artikel dari saya tentang membuat antena penguat sinyal Wi-fi/modem/Hotspot sendiri dengan bahan bekas. Semoga artikel dari saya ini bermanfaat untuk kalian semua. jangan lupa berkunjung dioartikel lainnya dan semoga bermanfaat untuk aklian semua. 

Kata kunci pencarian :  antena  penguat signal, antena penguat sinyal wi-fi, antena penguat sinyal Hotspot dengan bahan bekas, antena penguat sinyal 100 persen work.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

Comments


EmoticonEmoticon